Rabu, 21 November 2018

PRESS RELEASE COPD DAY 2018


PRESS RELEASE PERHIMPUNAN DOKTER PARU INDONESIA
DALAM RANGKA MEMPERINGATI WORLD COPD DAY 2018 / HARI PPOK  SEDUNIA PADA TANGGAL 21 NOVEMBER 2018

NEVER TOO EARLY, NEVER TOO LATE”.
It’s always the right time to address airways disease

Penyakit paru obstruktif kronik (PPOK) atau Chronic Obstructive Pulmonary Disease
(COPD) adalah suatu penyakit yang dapat dicegah dan diobati yang telah menjadi masalah utama pada kesehatan masyarakat di dunia maupun di Indonesia. World COPD Day pertama kali diperingati pada tahun 2002, dan rutin diperingati setiap tahun hingga saat ini. Pada prinsipnya, peringatan ini bertujuan membantu menginspirasi para penderita PPOK dan orang terdekat yang terlibat dalam perawatannya, untuk meningkatkan kwalitas hidup penderita PPOK secara menyeluruh, dan meningkatkan kesadaran masyarakat umum terhadap PPOK.

Senin, 12 November 2018

PRESS RELEASE PDPI: WORLD PNEUMONIA DAY 2018


PRESS RELEASE
PERHIMPUNAN DOKTER PARU INDONESIA
WORLD PNEUMONIA DAY 2018

Tanggal 12 November telah ditetapkan oleh World Health Organization atau WHO sebagai hari pneumonia sedunia atau world pneumonia day. Tujuan diperingati hari pneumonia adalah untuk:
  • Meningkatkan kewaspadaan tentang pneumonia, penyebab kematian pada anak < 5 tahun akibat penyakit infeksi
  • Meningkatkan intervensi untuk melindungi, preventif dan mengobati pneumonia. Mencari cara pendekatan terbaik beserta solusinya berdasarkan sumber daya

Perhimpunan Dokter Paru Indonesia (PDPI) merupakan organisasi yang selalu terdepan dalam pencegahan dan mengobati penyakit paru serta meningkatkan derajat kesehatan paru masyarakat dan penduduk Indonesia. PDPI menjadi leader dalam kesehatan respirasi dan senantiasa mendukung program kesehatan di Indonesia. Wujud nyata PDPI antara lain membantu pemerintah dalam pembuatan panduan atau pedoman pencegahan dan pengendalian penyakit respirasi, menyediakan info-info kesehatan respirasi terbaru kepada masyarakat dan lainnya.

Jumat, 09 November 2018

PRESS RELEASE PDPI: BULAN PEDULI KANKER PARU


PRESS RELEASE
PERHIMPUNAN DOKTER PARU INDONESIA
BULAN PEDULI KANKER PARU (LUNG CANCER AWARENESS MONTH) 2018


Bertepatan dengan Bulan Peduli Kanker Paru November 2018, Perhimpunan Dokter Paru Indonesia (PDPI) berupaya untuk meningkatkan kepedulian terhadap kanker paru.

Kanker paru merupakan kanker dengan angka kematian tertinggi di dunia di antara seluruh kanker. Satu dari lima kematian seluruh kanker disebabkan oleh kanker paru. Sekitar 1,7 juta orang meninggal setiap tahunnya karena kanker paru. Kanker paru merupakan jenis kanker terbanyak dengan insiden tertinggi pada laki-laki di Indonesia. Di dunia, Jumlah kematian kanker paru lebih tinggi dibandingkan dengan jumlah kematian akibat kanker payudara, kanker kolorektal, kanker prostat bahkan masih tinggi bila digabungkan. Dari seluruh jumlah kanker paru di Indonesia, 11.2% adalah perempuan. Di RSUP Persahabatan sebagai Pusat Rujukan Respirasi Nasional, termasuk pusat rujukan kanker paru, angka kunjungan pasien kanker paru meningkat hampir 10 kali lipat dibandingkan dengan 15 tahun yang lalu.

Senin, 24 September 2018

World Lung Day


PERS RELEASE
PERHIMPUNAN DOKTER PARU INDONESIA DALAM RANGKA

HARI PARU SEDUNIA (WORLD LUNG DAY) 2018

Penyakit paru dan pernapasan menjadi salah satu masalah kesehatan global di dunia. Lima (5) penyakit paru utama merupakan penyebab terbanyak kesakitan dan kematian di seluruh dunia. Penyakit tersebut adalah penyakit paru obstruktif kronik (PPOK), asma, infeksi saluran pernapasan bawah akut, tuberkulosis (TB) dan kanker paru. Sasaran kesehatan masyarakat secara global harus memberikan prioritas kesehatan paru. Hal ini karena besarnya masalah kesehatan paru dan pernapasan tersebut.

Selasa, 18 September 2018

Pertemuan Ilmiah Respirologi Kalimantan Timur 2018





MATERI PIR KALTIM 2018

Peserta simposium Pertemuan Ilmiah Respirologi Kalimantan Timur (PIR Kaltim) 2018 bisa melihat atau mengunduh materi presentasi semua pembicara. Semoga bermanfaat.

Kamis, 31 Mei 2018

Hari Tanpa Tembakau Sedunia



 PRESS RELEASE DALAM RANGKA MEMPERINGATI

WORLD NO TOBACCO DAY 2018 / HARI TANPA TEMBAKAU SEDUNIA
TANGGAL 31 MEI 2018
RSUP PERSAHABATAN – PERHIMPUNAN DOKTER PARU INDONESIA (PDPI)

Merokok merupakan salah satu masalah kesehatan karena tingkat penggunaan yang masih cukup tinggi di Indonesia. Sejak tahun 1980 hingga saat ini, sebagian besar negara di Asia Tenggara tidak mengalami penurunan prevalensi perokok. Indonesia menjadi negara ketiga dengan jumlah perokok terbesar di dunia setelah Cina dan India dengan jumlah perokok mencapai 50 juta penduduk per harinya. Data dari Riset Kesehatan Nasional (Riskesdas) tahun 2013 menyatakan bahwa terdapat peningkatan persentase perokok aktif di Indonesia usia > 15 tahun dari 34,4% pada tahun 1995 menjadi 36,3% pada tahun 2013. Pada saat sekarang ini, kebiasaan merokok tidak hanya menjadi masalah pada orang dewasa namun juga semakin marak di kalangan anak remaja. World Health Organisation (WHO) melalui data dari Indonesia Global School-based Student Health Survey (GSHS) dan Global Youth Tobacco Survey (GYTS) tahun 2016 menyatakan anak remaja yang merokok di Indonesia mencapai angka 13% dari total populasi dan 2% di antaranya adalah anak perempuan. Dari data GSHS dan GYTS ini juga didapatkan 9 dari 10 pelajar di Indonesia mulai mencoba untuk merokok sejak usia di bawah 14 tahun.

Senin, 30 April 2018

Hari asma sedunia 2018



Press Release Perhimpunan Dokter Paru Indonesia

Dalam rangka
PERINGATAN HARI ASMA SEDUNIA 2018
“NEVER TOO EARLY, NEVER TOO LATE”.
It’s always the right time to address airways disease

Selasa 1 Mei 2018-World Asthma Day:   World Asthma Day mengingatkan jutaan orang di seluruh dunia mengenai penyakit asma. Melalui peringatan ini, profesional dalam bidang kesehatan di seluruh dunia didorong melakukan kegiatan untuk mensosialisasikan penyakit asma, meningkatkan kualitas kontrol serta menurunkan kematian akibat asma melalui upaya preventif sebagai prioritas, diagnosis yang cepat dan tepat, dan pengobatan yang optimal.

Jumat, 23 Maret 2018

Pers Release Perhimpunan Dokter Paru Indonesia dalam Hari TB Sedunia tahun 2018

MEWUJUDKAN CITA-CITA INDONESIA BEBAS TUBERKULOSIS 2035 
Masalah Tuberkulosis di Indonesia
Meskipun hanya memiliki jumlah penduduk sekitar 261 juta, Indonesia menduduki peringkat ke-2 di dunia dalam jumlah kasus tuberkulosis (TB), baik dalam jumlah keseluruhan kasus maupun kasus baru, mengalahkan Cina yang memiliki 1,4 milyar penduduk (peringkat ke-3). 

Kamis, 22 Maret 2018

Peran keluarga dalam pengobatan TB

Kuman penyebab TB telah diketahui sejak tanggal 24 Maret 2018, disusul penemuan obat-obat yang mampu membunuh kuman tersebut. Setelah 136 tahun pasca penemuan kuman TB, jumlah penderita TB tetap banyak di berbagai negara. Banyak faktor yang mempengaruhi keberhasilan pemberantasan TB, salah satunya adalah faktor pengetahuan, sikap dan semangat pasien TB minum obat anti TB secara teratur sampai sembuh. 

Memperingati Hari Tuberkulosis Sedunia tanggal 24 Maret, RS Pertamina Balikpapan bekerjasama dgn BTV akan menyiarkan dan membahas apa sebenarnya Tuberkulosis, pengobatan dan pencegahannya. Dan tentunya bagaimana peran keluarga dalam pengobatan TB.

Saksikan siaran langsungnya pada hari Jum'at 23 Maret 2018 jam 08.00-09.00 WITA. Dapat juga diakses melalui: btv.prokal.co


Kamis, 15 Maret 2018

World Sleep Day 2018

Press Release Perhimpunan Dokter Paru Indonesia
Terkait World Sleep Day, 16 Maret 2018

Tidur merupakan suatu mekanisme kompleks yang dikelola oleh  otak dan saraf melalui neurotransmitter . Tidur sangat diperlukan oleh semua orang untuk menyegarkan kembali pikiran dan tubuhnya . Sebuah kualitas tidur yang baik tidak hanya bergantung pada jumlah jam tidur saja namun juga penting pada pola tidur seseorang. Jumlah jam tidur yang optimal untuk orang dewasa sehat adalah 8 jam perhari, namun ada beberapa orang yang membutuhkan jam tidur kurang atau lebih dari itu.

Hari TB Sedunia / World TB Day

Sembilan hari menjelang Hari TB Sedunia